Latest News
Selasa, 01 Maret 2016

Teknik Scalping Forex terbaik

Teknik Scalping Forex terbaik

Scalping berasal dari kata scalp, yang artinya adalah Kutu Loncat .Dan kemampuan kutu loncat ini adalah meloncat dari titik satu ketitik lain dengan cepat dan jarak tempuh loncatannya pendek.

Dalam dunia trading forex, scalping ini adalah kegiatan trading dengan target profit sedikit namun dilakukan berulang-ulang.Sehingga seorang scalper sering keluar masuk pasar dengan cepat.

Kelebihan trading dengan cara scalping adalah tidak memiliki aturan waktu yang khusus dalam melakuakan trading, waktunya bebas & tidak terikat. Karena target profitnya sedikit maka dalam kondisi pasar yang tenang pun kita bisa melakukan scalping.Bahkan justru biasanya para sclaper beraksi pada kondisi pasar yang sepi ,karena pada saat itu merket bergerak mendatar dan bolak balik.

Strategi yang biasanya digunakan oleh para scalper adalah buy bottom dan sell top. Sehingga para pengguna teknik scalping ini biasanya piawai dalam menangkap moment pembalikan arah market.

Scalping bisa berarti perdagangan pada kondisi jangka waktu yang sangat pendek, misalnya 1 menit, 5 menit. Biasanya target scalping  sangat rendah di bawah 10 pips, biasanya 5-7 pip saja. Scalping adalah salah satu strategi perdagangan yang populer di pasar valuta asing. Banyak trader menggunakan ini sebagai metode utama dalam perdagangan mereka. Dengan scalping, Anda menggunakan metode jangka pendek. Anda masuk market dengan cepat dan keluar dengan cepat pula.
Seorang trader scalping, scalper... harus mampu memilih saat yang tepat untuk masuk pasar dan keluar juga saat yang tepat. Mengambil sedikit pips/point untuk hasil yang mungkin besar. Kalau daily trader atau swing trader kan tidak begitu, mereka mengambil puluhan pips bahkan ratusan pips.

Misal Pergerakan harga bergerak 15 pip dalam arah tertentu selama satu menit. kemudian kembali 7 pip, bolak balik di candle yang sama selama 3 menit. Nah, strategi scalping akan digunakan di saat-saat seperti itu. Scalper harus mampu membuat keputusan yang tepat dalam memasuki pasar karena benar-benar hanya akan mengambil sedikit pip keuntungan. Trading dengan kerangka waktu yang lebih kecil, karena ini mempengaruhi probabilitasnya. Scalper masuk dan keluar dalam hitungan menit, time frame juga lebih singkat antara  1 menit, 5 menit dan 15 menit.

Namun harus diperhatikan oleh scalper, aturan yang sama dalam analisis teknis yang digunakan, dengan melihat  pada time frame yang lebih besar agar diterapkan untuk mengambil keputusan perdagangan.

Tetapi menurut saya, strategi scalping tidak cocok buat pemula. Tehnik ini merupakan tehnik trading yang sangat beresiko. Entri yang tidak tepat waktu dapat menyebabkan kerugian yang besar. Karena biasanya strategi tehnik scalping akan mengabaikan unsur managemen risiko, untuk memaksimalkan keuntungan.

Selain itu, karena melihat time frame pendek, seringkali muncul sinyal palsu karena kerangka waktu yang digunakan sangat pendek. Keadaan ini menjadi sulit untuk membuat keputusan perdagangan  menentukan ambil posisi.

Kemudian masalah broker,banyak broker market maker yang tidak mengijinkan scalping. Pernah ada kejadian, saya denger-denger sih... ada trader profit besar tetapi akhirnya tidak bisa di WD bahkan menyita semua uang dan menutup accountnya. Memang broker tersebut melarang scalping, bahkan sudah diberi peringatan, tapi nekad saja nih trader. Siapa yang salah kalau begitu?

Nah sekarang sudah tahu sedikit untung dan ruginya trading dengan strategi scalping. Lumayan paham sobat?

Dari uraian diatas: Kita tahu jenis strategi scalping ini  memiliki beberapa keuntungan, tetapi juga diserta dengan beberapa bahaya.

Ada 2 jenis scalper yaitu:

1.Scalper Aktif

Scalper aktif adalah seorang scalper yang melakukan eksekusi puluhan kali dalam sehari .Biasanya trader ini adalah trader yang jeli melihat signal serta ulet.

2.Scalper Pasif
Scalpers Pasif adalah seorang Scalpers yang lebih mengutamakan kualitas lot daripada jumlah pips, jadi dalam sekali open posisi dia membuka eksekusi dengan lot besar. Scalper pasif hanya melakukan 2-3 kali trading untuk mencapai target profit dalam sehari.

Jika anda ingin menjadi seorang scalper , yang paling harus diperhatikan adalah kecepatan koneksi dengan server broker.karena targetnya pendek maka jangan sampai kita mendapatkan harga masukan yang tidak bagus akibat adanya delay karena lambatnya koneksi.Koneksi internet yang lambat ini pada kenyataannya telah banyak membuat scalper bangkrut.Yang berawal dari emosi karena terlambat masuk dan keluar market.
Manfaatnya:
    Membatasi resiko. Dengan perdagangan pendek dan cepat strategi ini memiliki nilai stop loss kecil dan karena itu tentu dapat melindungi aset Anda lebih baik (itu jika aturan stoploss tidak dilanggar)
    Membuat keuntungan secara cepat.  Dengan stratgei ini Anda dapat membuat keuntungan yang besar dalam waktu yang sangat singkat (jika Anda tahu apa yang harus Anda lakukan).

Bahayanya:
    Membutuhkan akurasi tinggi menggunakan indikator forex terbaik serta time frame yang tepat. Dengan jenis strategi ini Anda harus memiliki persentase profit yang sangat tinggi. Karena setiap perdagangan membawa keuntungan pip yang hanya kecil. Jika SL dipasang sedikit, dari pihak broker juga mungkin ada aturan tidak boleh... Mungkin dilakukan cut loss, tetapi harga juga butuh ruang untuk bergerak. Jika di cut loss terus juga habis tuh aset Anda. Nah, Anda harus ahli  dalam menganalisa untuk trading dengan strategi ini. Dan pasti itu butuh waktu dan jam terbang. Anda harus segera mengambil kerugian dengan cepat. Iya, soalnya kan mindset scalper itu untung besar dalam sedikit pip, jadi penggunaan volume tentu besar; jika dibiarkan dalam keadaan merugi... kan bahaya juga. 
     Ambil kerugian dengan cepat - Sama seperti Anda dapat membuat keuntungan cepat dengan jenis metode trading ini, Anda juga bisa kehilangan keuntungan Anda dengan cepat. Jika pasar melawan Anda, Anda benar-benar bisa kehilangan banyak uang dalam sehari.

sumber asli :
 http://siembah.com/scalping-forex
 http://blog.tradersakti.com/2013/07/apa-itu-strategi-scalping-dan-untung.html
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

4 komentar:

  1. Untuk kerja trading itu harus pahami akan kinerja nya dengan baik, dan yang pertama kita harus tau terlebih dahulu untuk di bisnis itu dalam mengelola resikonya. Dan bisnis itu salah satu peranan penting adalah resiko untuk dapat kita tau dalam mengelolannya agar kita dapat bisa memudahkan akan trading yang baik dalam menggunakan segala macam metoda trading nya juga. Dan saya juga dengan belajar terlebih dahulu untuk di saat kita jalankan trading dengan memilih metoda trading seperti Hedging/Lock, Scalping, Martingale, Averaging, News Trading, dan sebagainya, termasuk penggunaan segala macam jenis Robot Forex, dapat dengan mudah untuk raih profitnya bersama broker gainscopefx

    BalasHapus
  2. Imagine if you had a robot with 6 years live proof?

    I just finished a webinar with Mark and his partner, Antony, two days ago and it was AWESOME.

    During the webinar Mark and Antony shared their secrets to success and answered questions about their new version of the GPS Forex Robot that came out TODAY!

    BalasHapus
  3. pada saat ane mengunjungi website ACY ini memang broker ACY ini spread nya rendah dan juga eksekusi cepat, selain itu juga menyedikan kursus online, edukasi nya juga lengkap dan gratis, untuk itu ane langsung tertarik dan akan mencoba bergabung ke dalam broker ACY gan. semoga ane lancar disini ya.

    BalasHapus

  4. 𝐋𝐚𝐲𝐚𝐧𝐚𝐧 𝐕𝐈𝐏

    FortFS menyediakan layanan yang luar biasa untuk para klien dengan menawarkan daftar panjang hak istimewa, bonus, dan layanan bagi mereka yang mencapai status VIP

    Keuntungan menjadi VIP
    (+3% UNTUK SETIAP TRANSAKSI YANG MNEGUNTUNGKAN
    7% KOMISI DAN KOMPENSASI SPREADS
    0% KOMISI UNTUK PENARIKAN
    10% SUKU BUNGA KRUAL*

    Status FortFS VIP memungkinkan para pelanggan kami untuk menikmati hak istimewa tambahan dan mengakses penawaran dan layanan unik. Bergabunglah dengan program VIP kami dan dapatkan lebih banyak dalam pasar keuangan dengan kenyamanan dan kepuasan.

    Informasi selengkapnya mengenai status vip kami silahkan kunjungi halaman ini https://bit.ly/2EO1Uj5

    BalasHapus

Item Reviewed: Teknik Scalping Forex terbaik Rating: 5 Reviewed By: Unknown